3 Cara Melacak HP Android yang Hilang, Anti Panik

Cara melacak HP Android yang hilang penting untuk Anda ketahui. Saat Anda bepergian, kemungkinan besar HP jadi barang wajib yang akan dibawa. Bukan tanpa alasan, tentu karena HP memiliki fungsi yang banyak. Nah, bukan tidak mungkin jika HP bisa hilang. Mulai dari lupa menaruh, hingga pencurian. Untuk Anda yang menggunakan HP Android, maka jangan panik. Berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan.

source : 91mobile.com

Beberapa Cara Melacak HP Android yang Hilang
Karena mempunyai banyak fungsi, maka hilangnya HP kemungkinan besar menimbulkan kepanikan. Apalagi, bagi Anda yang belum tahu terdapat cara mudah untuk melacaknya. Berikut adalah cara yang bisa Anda ikuti, antara lain:
Melacak Melalui Google

  1. Cara yang dapat Anda lakukan adalah sebagai berikut:
  2. Buka browser dengan memakai perangkat lain. Lalu, masuk ke https:www.google.com/android/find
  3. Selanjutnya beri izin pada Google agar melacak lokasi dari HP Anda
  4. Login ke Google dengan akun yang terhubung ke HP Anda
  5. Berikutnya, pilihlah jenis HP hilang tersebut pada bagian atas sebelah kiri
  6. Apabila HP yang hilang tersebut terhubung dengan banyak akun, maka loginlah dengan akun yang utama
  7. Lalu, akan muncul pemberitahuan Google Play Service pada HP hilang tersebut
  8. Kemudian, pada layar akan menampilkan info lokasi terbaru HP Anda yang hilang

Melacak Melalui Google Maps
Berikut adalah cara yang bisa Anda lakukan:

  1. Buka Google Maps dari perangkat lain
  2. Lalu, masuk memakai akun Google yang telah terhubung dengan HP hilang tersebut. Anda bisa masuk dari menu Add Account
  3. Selanjutnya, klik pada menu Linimasa (Timeline)
  4. Setelah itu, Anda bisa melihat lokasi HP tersebut berada

Melacak HP dengan Find My Device
Cara selanjutnya adalah dengan memanfaatkan aplikasi android yakni Find My Device. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Download lebih dulu Find My Device dari Playstore memakai HP lain
  2. Lalu, masuk memakai akun Google yang sudah terhubung pada HP hilang tersebut
  3. Selanjutnya, fitur Timeline (Linimasa) akan menampilkan keberadaan HP tersebut
  4. Terakhir, Anda tinggal mendatangi lokasi tersebut untuk mengecek keberadaannya

Cara melacak hp Android yang hilang tersebut diatas bisa Anda manfaatkan tanpa harus pusing dan panik. Selamat mencoba!

Poco X3 Pro Seharga Redmi Note 10 Pro dengan Spesifikasi Gahar

Halo semua, sudah lama tidak jumpa dalam website Infia Tekno. Kali ini kita akan membahas tentang sebuah gadget yang cukup fenomenal tahun ini yakni Poco X3 Pro saudaranya Poco X3 NFC yang diumumkan pada 21 april kemarin oleh tim Poco ID.

Seperti yang kita tahu bahwa Poco X3 Pro ini memiliki performa yang luar biasa, dengan harga yang mirip dengan redmi note 10 pro yang kemarin keluar duluan di pasaran. Yang bikin rame dari smartphone Poco X3 Pro ini karena mempunyai spesifikasi yang mantap, jeroannya saja sudah ala-ala flagship dengan dibenamkannya snapdragon 860, yang biasanya dipakai oleh smartphone diatas 5 jutaan.

Namun apa sih kelebihan dan kekurangan dari Poco X3 Pro ini? kok bisa murah ya, pasti ada kekurangannya. Tapi hal itu sudah sangat wajar mengingat performa yang disajikan juga luar biasa, kalian bisa memainkan game hd di smartphone dengan settingan maksimum serta fps yang stabil. Penurunan perfoma dalam gaming juga jarang terjadi, karena chipsetnya juga memakai kepala 8 dari snapdragon.

Kelebihan Poco X3 Pro dibanding Redmi Note 10 Pro

  • Layar depan dilapisi oleh corning gorilla glass 6
  • IP53 cukup membantu dalam hal tidak sengaja kecipratan air maupun debu
  • Refresh rate layar sudah 120hz
  • Android 11, MIUI 12 for POCO
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 860 (7 nm) dengan GPU Adreno 640
  • Porsi internal lebih besar (128GB vs 64GB)
  • Memakai UFS 3.1 dibandingkan UFS 2.2
  • Memiliki Dual LED Flash
  • Sensor kamera selfie lebih besar yakni 20MP
  • Baterai lebih besar 5160mAh

Kekurangan Poco X3 Pro dibanding Redmi Note 10 Pro

  • Redmi note 10 pro memakai layar super amoled, Poco x3 pro masih IPS
  • 1200 nits pada note 10 pro menjadikannya lebih cerah
  • MIUI 12 pada redmi note 10 pro
  • Sensor kamera utama lebih kecil (48MP vs 108MP)
  • Sensor kamera macro lebih kecil (2MP vs 5MP)
  • Tidak tersedia slow motion pada 720p
  • Versi bluetooth lebih rendah
  • Desain kamera yang agak menonjol bagi sebagian orang tidak bagus
  • Tulisan Poco yang sangat besar membuat beberapa orang tidak suka
  • Bagian belakang poco x3 pro masih plastik, dan gampang terkena bekas jari tangan
  • Battery life lebih singkat daripada note 10 pro

Baca juga : Samsung Galaxy M11, Smartphone Keren Harga 1 Jutaan

Nah itulah spesifikasi penting serta kelebihan dan kekurangan dari Poco X3 Pro dibandingkan dengan Redmi note 10 pro. Tentunya menjadi pelajaran penting dimana kalian yang suka dengan performa wajib sih beli poco x3 pro, karena belum ada hp 3 jutaan yang menawarkan chipset sekencang ini, namun bagi yang suka multimedia bisa mencoba redmi note 10 pro karena sensor kameranya sudah sangat besar yakni 108MP.

Untuk harga sendiri bisa didapatkan pada flash sale shopee/ akulaku/ poco store dengan harga sebagai berikut:

Poco X3 Pro 6/128GB Rp. 3.499.000
Poco X3 Pro 8/256GB Rp. 3.999.000

Jadi sudah siapkan kalian untuk membeli device ini, yang pasti kudu cepet-cepetan nih.

Mengenal Tingkatan Processor Intel dari Termurah sampai Termahal

Bagi kalian yang masih bingung dalam computer gaming di dalamnya harus ada apa saja, pasti pertama kali akan menuju pada jenis prosesor yang digunakan, yang biasanya ada urutan prosesor intel mana yang sebaiknya akan dibeli.

Ditambah lagi dengan pikiran jika ingin mengambil laptop sebagai perangkat yang handal dibawa kemana-mana, biasanya akan bingung semisal intel celeron n4000 setara dengan prosesor intel desktop mana, atauapun apakah amd a9 setara dengan prosesor ini atau tidak. Intel memang gemar dalam membedakan atau mengurutkan tingkatan processornya, hal ini dilakukan untuk membagi pangsa pasar yang akan dituju.

source : intel

Bagi kalian yang masih pemula nih, ada beberapa infromasi terpenting dalam memilih processor intel sebagai prosesor terbaik menurut anda. Berikut ialah beberapa tingkatan processor intel yang bisa menjadi patokan kalian dalam memilih:

1. Intel Atom

Biasanya tingkatan processor intel ini berada pada low-entry, terutama untuk produk laptop. Karena memiliki keunggulan dalam kinerja cepat walaupun hanya mengkonsumsi daya yang rendah, biasanya laptop yang terintegrasi umumnya laptop yang cukup ringan.

2. Intel Celeron

Tidak jauh dengan tingkatan intel sebelumnya, prosesor ini merupakan prosesor intel yang paling banyak dipakai oleh laptop dengan harga yang cukup rendah juga. Biasanya kita akan menjumpai laptop dengan spesifikasi di dalamnya intel celeron n4000 yang setara dengan prosesor apa sehingga kok menjadi primadona dipakai para produsen laptop.

3. Intel Pentium

Banyak yang salah sangka dengan produk intel yang satu ini, banyak yang mengira jika intel pentium itu jelek sampai mengkambing hitamkannya, padahal untuk tahun ini prosesor intel pentium cukup bisa diandalkan. Bahkan untuk gaming pc sekarang cukup mumpuni bagi kaum gamer dengan budget terbatas.

4. Intel Xeon

Mungkin jarang orang mendengar intel xeon, apalagi bagi orang awam. Padahal intel xeon ditujukan untuk workstation, sehingga tingkatan processor intel ini berada pada jajaran yang cukup tinggi. Kegunaan pada pekerjaan berat dan terus menerus, biasanya juga dijadikan sebagai bagian dari komputer server.

5. Intel Core

Nah disinilah banyak orang mengenal seperti intel i3, intel i5, intel i7 dan intel i9. Biasanya intel i3 untuk pemula, sedangkan intel i5 digunakan untuk lebih advanced dalam multitasking serta gaming, intel i7 untuk gaming dan workstation berat, sedangkan untuk intel i9 untuk memenuhi segalanya termasuk dengan dukungan refresh rate tinggi serta fps yang tinggi.

Nah dari beberapa tingkatan processor intel ini ada yang namanya generasi, dimana akan dihitung setiap tahun biasanya. Setiap tahun akan meningkat pula jenis kinerja dari generasi sebelumnya, sebagai suksesor tiap prosesor yang biasanya akan ditandai dengan kode yang sama pada akhir seri. Dari intel i3 termurah sampai intel i9 yang termahal.

Jika ada yang bertanya, pilih intel i7 generasi 7 atau intel i3 generasi 11, maka saya akan menjawab lebih baik menggunakan intel i3 11th karena fitur yang ditawarkan lebih banyak serta peningkatan performanya lebih baik. Nah bagaimana kawan tentang tingkatan processor intel ini?, sudah tahukah jenis prosesor mana yang akan dipilih dalam membangun pc maupun memilih laptop nantinya?


Tags:

intel pentium

intel n4000

intel core i3

Samsung Galaxy M11, Smartphone Keren Harga 1 Jutaan

Persaingan smartphone 1 jutaan semakin memanas, dan kini samsung hadir kembali dalam smartphone rentang ini dengan menghadirkan penerus Samsung Galaxy M10 yakni Samsung Galaxy M11 yang mempunyai spesifikasi yang lebih tinggi daripada pendahulunya.

Tidak jauh berbeda dari Galaxy M10, Galaxy M11 memiliki bentang layar 6,4 inci dengan resolusi HD+ serta panel IPS (PLS-TFT) yang sudah cukup umum di smartphone rentang harga 1 jutaan. Android bawaannya sudah Android 10 dengan One UI 2.0, tampilannya seperti Galaxy S20 Ultra yang tampilan menunya sama.
Source : Samsung ID

Perbedaan yang cukup menonjol ialah dari sisi jeroannya, bila Galaxy M10 memiliki chipset Exynos 7870 Octa (14nm) dengan GPU Mali T-830 MP1, maka Galaxy M11 memiliki chipset Snapdragon 450 (14nm) dengan GPU Adreno 506 yang jauh lebih bertenaga walaupun chipsetnya cukup berumur. Terjadi peningkatan sebesar 13% dari Exynoss 7870 Octa, yang akan membawa pengalaman smartphone lebih baik.

RAM yang ditanamkan juga menjadi lebih besar di Galaxy M11, yakni RAM 3GB dengan ROM 32GB dan RAM 4GB dengan ROM 64GB. Tidak ada perubahan pada sektor kamera, kecuali penambahan kamera 2 MP, f/2.4, (untuk bokeh) pada kamera belakang, sehingga konfigurasinya 13MP + 5MP + 2MP. Sedangkan kamera depan dibekali sensor 8 MP, f/2.0, (wide), terjadi upgrade yang cukup dalam hal ini.

Seri M samsung memang menarik karena mengusung smartphone tangguh yang tahan lama, hal ini terlihat pada Galaxy M11 yang memiliki baterai 5000mAh, yang tentu saja sudah cukup untuk sekali cas dalam sehari. Dengan baterai 5000mAh, Galaxy M11 akan lama pengisiannya namun hal itu dapat diatasi dengan fast charging 15watt yang dibenamkan pada Galaxy M11 ini, sehingga akan membantu mengatasi pengecasan yang lelet.

Oh ya, bila Galaxy M10 tidak memiliki sensor fingerprint yang cukup mengganggu, maka Galaxy M11 memiliki sensor tersebut di belakang, sehingga dapat menjadi opsi unlock selain face unlock. Ketersediaan warna Galaxy M11 ini di Indonesia sekarang hanya Black dan Metallic Blue, dan sudah tersedia di beberapa e-commerce di Indonesia seperti Lazada, Blibli, dan Shopee.

Harga Resmi
Baru : Rp. 2.099.000
Bekas :

Harga Flash Sale
Baru : Rp. 1.899.900

Tags : galaxy m11, samsung m11, galaxy m11 indonesia

Rakit PC Gaming AMD Murah 4 Jutaan Terbaru Juni 2020

Pada bulan Juni 2020 ini saya akan membagikan rakitan pc gaming AMD Ryzen tanpa VGA, yang total harganya hanya 4 jutaan saja. Untuk partnya kalian bisa temukan di toko online sekitar, kira-kira harganya akan sama.

Seperti yang saya jelaskan sebelumnya, rakitan pc gaming AMD Ryzen ini tanpa VGA ya, karena di dalam prosesornya sudah terdapat IGP-nya, sehingga meskipun tanpa VGA tambahan akan tetap bisa untuk bermain game, dengan catatan jangan berharap terlalu lebih dengan menjalankan GTA V setting Ultra 1080P. Tapi rakitan pc kali ini berdasarkan game yang bisa dijalankan, dan playable dengan fps sekitar 30fps.

Harga yang tercantum dalam racikan pc ini berdasarkan harga bulan Juni tahun 2020, mungkin kedepannya terdapat perubahan seperti kenaikan maupun penurunan harga part-part pc tersebut.

Motherboard
PC Gaming AMD Murah 4 Jutaan Terbaru Juni 2020

Disini saya akan menyarankan prosesor termurah namun masih tetap worth untuk dibeli saat ini, yakni Motherboard GALAX A320M. TDP maksimal yang bisa ditampung di Mobo ini hanya 65watt, sehingga akan cocok untuk prosesor dengan TDP rendah. Harga Motherboard GALAX A320M, dengan harga 750 ribu.

Prosesor
PC Gaming AMD Murah 4 Jutaan Terbaru Juni 2020
Source : AMD

Untuk prosesor saya menyarankan AMD Ryzen 3 3200G, karena sudah dibekali IGP Vega 8 yang cukup kencang dan harganya yang murah hanya 1,45 juta. Garansi yang diberikan pun cukup lama yakni 3 tahun, juga dibekali 4 inti. Dan sudah termasuk fan prosesor, yang bisa dibilang cukup efektif.

RAM
PC Gaming AMD Murah 4 Jutaan Terbaru Juni 2020
Pada bagian RAM kita menggunakan Patriot DDR4 Signature Line Series Dual Channel PC21300 8GB (4x2GB) 2666MHz, harga dari RAM ini terbilang cukup murah yakni berkisar 700 ribuan saja.

Hardisk
PC Gaming AMD Murah 4 Jutaan Terbaru Juni 2020
Untuk hardisk saya sarankan menggunakan WDC Blue 1TB, hal ini mengingat game zaman sekarang membutuhkan ruang yang cukup besar, sehingga akan membutuhkan ruang yang besar pula. Harga dari hardisk ini berkisar 600 ribuan.

Power Supply
PC Gaming AMD Murah 4 Jutaan Terbaru Juni 2020
Untuk PSU bisa memilih Digital Alliance Gaming PSU 500W dengan sertifikasi 80 bronze seharga 600 ribuan, mengingat sertifikasi yang diberikan dan kapasitas PSU yang cukup besar agar nantinya bisa digunakan untuk menambah VGA jika melakukan upgrade.

Case
PC Gaming AMD Murah 4 Jutaan Terbaru Juni 2020
Pada bagian case, karena ini spesifikasi untuk gaming maka lebih baik memilih Digital Alliance Gaming Case Unicorn Galaxy, namun jika ingin terlihat biasa bisa memilih case dari merek lainnya, karena ini pilihan bebas pada bagian case.

Berikut rincian harganya:

No Hardware Nama Barang Harga (Rp)
1 Motherboard GALAX A320M 750.000
2 Prosesor AMD Ryzen 3 3200G 1.450.000
3 VGA - 0
4 RAM Patriot DDR4 Signature Line PC21300 8GB (2x4GB) Dual Channel 699.000
5 Hardisk WDC Blue 1TB 7200rpm 3.5 Inch 660.000
6 PSU Digital Alliance Gaming PSU 500W 619.000
7 Casing Digital Alliance Gaming Case Unicorn Galaxy 350.000
Total Harga Rp.4.528.000
Demikian racikan pc gaming 4jutaan AMD Ryzen 3 dengan IGP terbaik bulan Juni 2020, jika kalian ingin merakit PC sekarang dan sudah ada dananya, lebih baik langsung rakit saja dengan part yang sudah ready sekarang. Karena teknologi tidak ada habisnya, dan kita tidak akan tahu berapa nilai tukar dollar setelah ini, sehingga lebih baik merakitnya sekarang dan mengupgradenya di masa depan.

Huawei Nova 5i Pro, Smartphone 4 Jutaan dengan 4 Kamera Belakang

Huawei lagi-lagi memperkenalkan smartphone barunya kemarin di Tiongkok yakni Huawei Nova i5 Pro atau dalam pasar global akan diberi nama Huawei Mate 30 Lite, dan kabarnya smartphone ini dihargai pada kisaran 4 jutaan saja.

Memang saat ini untuk pasar menengah sangat diincar oleh beragam vendor smartphone dunia, dan untuk entry menengah ini Huawei mempercayakan pada Huawei Nova 5i Pro atau dengan nama pasar global Huawei Mate 30 Lite. Ponsel ramping dengan tebal hanya 8,3mm ini kabarnya akan menggunakan chipset Kirin 810 7nm dengan dipadukan grafik Mali-G52 MP6 serta prosesor 8 inti.
Warna Emerald begitu memukau, Source : Tanzania Tech

Dalam segi RAM nya, ada beberapa versi Huawei Mate 30 Lite yakni dengan varian tertinggi sebesar 8GB dengan internal 256GB atau 128GB, dan varian terendah dengan RAM 6GB serta internal 128GB. Memorinya masih bisa ditambah dengan NM (Nano Memory) sampai dengan 256GB, namun sayangnya slot memori eksternal ini akan menggunakan slot sim atau biasa kita kenal dengan hybrid.

Selain hal tersebut, ada hal unggulan lain dari smartphone yang satu ini yakni 4 kamera belakang sekaligus, yakni kamera utama 48 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/2", 0.8痠, PDAF, lalu ada 8 MP, (ultrawide), 2 MP, f/2.4, 27mm (wide) dedicated macro camera, dan yang terakhir 2 MP, f/2.4, depth sensor. Tentu pengalaman berfoto dengan 4 kamera dibanding dengan jumlah kamera dibawahnya.

Secara singkat, spesifikasi Huawei Nova 5i Pro atau Huawei Mate 30 Lite ialah sebagai berikut :
Dimensi : 156,1 x 73,9 x 8,3 mm
Berat : 178 gram
Sistem Pengaman : Sidik Jari, Face Unlock
Sistem Operasi : Android 9.0 Pie dengan EMUI 9.1.1
SIM : Dual SIM Hybrid
Bentang Layar : 6,26 inchi
Jenis & Resolusi Layar : LTPS, 2340 x 1080 piksel
CPU : Octa-core (2.27GHz A76 x 2 + 1.88GHz A55 x 6)
Chipset : HiSilicon Kirin 810 (7 nm)
GPU : Mali-G52 MP6
RAM dan Memori : 256 GB dengan 8 GB RAM atau 128 GB dengan 6/8 GB RAM
Kamera depan: 32MP, f/2.0 Full HD+
Kamera belakang: 4 Kamera, 48 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/2", 0.8µm, PDAF. 8 MP, (ultrawide). 2 MP, f/2.4, 27mm (wide) dedicated macro camera. 2 MP, f/2.4, depth sensor
Baterai: 4000mAh, Fast Charging 20Watt
Sensor: Fingerprint (bagian belakang), accelerometer, gyro, proximity, compass
Pilihan Warna : Hitam, Aurora, Emerald

Untuk harga yang dirilis di Tiongkok kemarin dalam varian terendahnya dihargai 4,5 jutaan, sedangkan untuk varian tertingginya dibandrol dengan harga 5,6 jutaan. Jika smartphone ini masuk ke Indonesia apakah akan lebih tinggi, kita tidak akan tahu sampai tanggal perilisannya, dan kabarnya akan dilakukan pre-order dengan harga yang lebih rendah daripada toko offline.

Tags :
huawei mate 30 lite
huawei mate 30 liter harga
huawei mate 30 lite specifications
huawei mate 30 lite wallpaper

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy M30 Serta Harga Terbaru

Samsung kembali meluncurkan lini smartphone seri M pada bulan ini di Indonesia, seri M sendiri adalah seri Samsung untuk pasaran sasaran Midrange atau menengah, sehingga smartphone samsung ini harganya tidak akan terlalu tinggi.

Dibandrol dengan harga 3 jutaan, Samsung M30 ditujukan untuk kalangan menangah yang penggunaannya untuk bersosial media ria. Walaupun ditujukan untuk akses sosmed, smartphone ini juga memumpuni dalam aspek gaming karena didukung oleh chipset dari Exynos itu sendiri, meskipun tidak bisa disetting secara maksimal. Bagi yang penasaran dengan kelebihan dan kekurangan Samsung M30 ini, silahkan simak penjelasan di bawah ini sebelum beli ya :)
Source : Gadgets Now

Kelebihan :
  1. Bentang layar lebar 6,4 Inci, lebih lebar dari Samsung M20 yang hanya 6,3 Inci. Layarnya memiliki resolusi Full HD+
  2. Lebih ringan dari pendahulunya, berat Samsung M30 hanya 174 gram saja
  3. Samsung M30 sudah menggunakan layar Super Amoled
  4. OS bawaan Samsung M30 ialah Oreo 8.0 yang masih bisa diupgrade ke Android Pie 9.0 dengan kustomisasi Samsung yakni One UI
  5. Prosesor cepat Octa Core (2x1.8 GHz Cortex-A73 & 6x1.6 GHz Cortex-A53), Chipset Exynos 7904 (14 nm) dengan GPU Mali-G71 MP2
  6. Internal lega dengan kapasitas 128GB yang masih ditambah lagi dengan memori eksternal sampai 1 TB
  7. Pilihan RAM 4GB dan 6GB
  8. Mempunyai 3 Kamera, dengan spesifikasi low light, ultra wide, dan depth (buat bokeh)
  9. Suara pakai Dolby Atmos
  10. Baterai gede 5000 mAh dengan pengisian cepat 15W
  11. Dual SIM dan bukan hybrid
Kekurangan :
  1. Bodi belakang pakai plastik, seperti smartphone murah.
  2. Pilihan warna dan desain belakang monoton
  3. Skor Antutu masih kalah sama pesaing, seperti Realme 3 Pro dan Redmi Note 7
  4. Hasil kamera lebih rendah daripada pesaingnya
  5. Tidak ada rekaman video 4K, dan rekaman 2K tidak ada OIS nya
Note : Kelebihan dan kekurangan sesuai dengan rentang harga Samsung M30 dan pesaingnya

Harga :

Harga yang dibandrol untuk Samsung Galaxy M30 dibedakan menjadi dua, yakni dalam periode Pre-Order di Lazada ialah Rp.2.999.000. Dan dalam toko online/ offline non pre-order ialah berkisar pada harga Rp.3.199.000 atau lebih mahal 200 ribu dibanding harga pre-ordernya.
(Harga bulan Juli-Agustus 2019)

Kesimpulannya, jika kalian mencari smartphone untuk bersosial media ataupun untuk urusan eksis di dunia maya maka smartphone ini adalah jawabannya, namun dalam kategori smartphone performa tinggi Samsung Galaxy M30 masih belum bisa menjalanakan game berat dengan grafis terbaik, hanya sampai setting di low atau medium saja.

Tags : 
galaxy m30
galaxy m30 harga
galaxy m30 spesifikasi dan harga
galaxy m30 indonesia
galaxy m30 spesifikasi